Lanjut ke konten

Ketentuan Penggunaan API SEEK

Berlaku 21 Januari 2024 untuk Para Pengguna JobsDB

Ketentuan Penggunaan API SEEK

Ketentuan Penggunaan API SEEK ini (Ketentuan) mengatur penggunaan API SEEK (sebagaimana didefinisikan di bawah ini). Dengan mengakses dan menggunakan API SEEK, Anda setuju untuk menandatangani kontrak yang mengikat secara hukum dengan mempertimbangkan janji-janji bersama yang terkandung dalam Ketentuan ini.

1. Dalam Ketentuan ini:

a. Pengiklan berarti pihak yang telah memasang (atau bermaksud memasang) iklan di situs web dan aplikasi kami.

b. Kandidat berarti individu yang menggunakan situs web atau aplikasi kami untuk tujuan mencari pekerjaan dan/atau menanggapi iklan pekerjaan yang dipasang di situs web atau aplikasi kami.

c. Data mengacu pada setiap informasi yang bersumber atau diakses oleh Perangkat Lunak Perekrutan Anda melalui API SEEK termasuk, namun tidak terbatas pada, lamaran pekerjaan, Profil dan Informasi Pribadi Kandidat.

d. Pelanggan Bersama berarti Pengiklan yang menggunakan Perangkat Lunak Perekrutan Anda untuk membantu kegiatan rekrutmen mereka melalui situs web dan aplikasi kami.

e. situs web dan aplikasi kami berarti situs web dan aplikasi ketenagakerjaan SEEK, JobStreet by SEEK (kecuali JobStreet Express) dan JobsDB by SEEK.

f. Pusat Mitra berarti talent.seek.com.au/partners.

g. Informasi Pribadi didefinisikan sebagai "informasi pribadi" atau "data pribadi" menurut Hukum Privasi yang berlaku atau peraturan yang berkaitan dengan pengumpulan, penggunaan, atau penyimpanan opini atau informasi yang mengidentifikasi atau dapat mengidentifikasi suatu individu secara wajar. Informasi ini termasuk fakta dan pendapat, baik yang benar maupun yang tidak benar.

h. Hukum Privasi berarti hukum privasi dan perlindungan data yang berlaku yang dapat berlaku dari waktu ke waktu yang mengatur pengumpulan, penggunaan, pengungkapan, penyimpanan, dan pemberian hak akses ke Informasi Pribadi.

i. Profil berarti halaman Profil SEEK, Profil JobStreet by SEEK, atau Profil JobsDB by SEEK (apabila berlaku) tempat Kandidat membuat profil pribadi di situs web dan aplikasi kami dengan memasukkan Informasi Pribadi mereka.

j. Perangkat Lunak Perekrutan berarti aplikasi perangkat lunak yang digunakan dan/atau dikembangkan oleh Anda untuk tujuan integrasi dengan API SEEK.

k. API SEEK berarti Aplikasi Pemrograman Antarmuka (Interface) yang memberikan Anda akses terprogram ke situs web dan aplikasi kami.

l. Grup SEEK berarti SEEK Limited dan badan hukum yang terkait dengannya, sebagaimana didefinisikan dalam Corporations Act 2001 (Cth) Australia. Rujukan pada “kami” dan “kita” (dan istilah terkait) berarti Grup SEEK kecuali dinyatakan lain.

m. Branding Grup SEEK berarti logo, merek dagang, nama usaha dan nama domain yang dimiliki oleh suatu anggota Grup SEEK yang diberikan kepada Anda.

n. Situs Pengembang SEEK berarti developer.seek.com dan/atau devportal.seek.com.au, mana saja yang berlaku untuk Anda.

o. Penghubung Pencarian Bakat berarti produk Penghubung Pencarian Bakat yang dapat kami tawarkan kepada Pengiklan.

p. Jangka Waktu memiliki arti yang diberikan dalam pasal 49 dari Ketentuan ini.

2. Kami dapat mengubah Ketentuan ini kapan pun. Apabila kami mengubah Ketentuan ini, kami akan memberikan pemberitahuan dengan memublikasikan Ketentuan yang diubah pada Situs Pengembang SEEK. Anda menerima bahwa dengan melakukan hal ini, kami telah memberikan pemberitahuan yang cukup kepAndaAnda tentang perubahan pada KetAndaan. Anda akan diberitahukan tentang perubahan material apa pun pada Ketentuan yang mungkin sewajarnya merugikan Anda, 5 hari sebelum perubahan tersebut mulai berlaku. Untuk menghindari keraguan, perubahan ketentuan dalam Ketentuan Penggunaan Periklanan tidak berlaku untuk Ketentuan ini.

3. Untuk berintegrasi dengan API SEEK, Anda harus mengirimkan permintaan melalui formulir Integrasi kami di sini dan memenuhi kriteria kami untuk mendapatkan persetujuan. ⁠

4. Sebagai bagian dari permintaan integrasi Anda, Anda akan diminta untuk memberikan informasi berikut ini (sebagai tambahan informasi lain apa pun yang mungkin kami perlukan dari waktu ke waktu):

a. nama perusahaan Anda;

b. alamat surel dan nomor telepon narahubung utama; dan

c. informasi lain yang mungkin diminta sewajarnya oleh kami, (secara kolektif disebut sebagai Perincian Identifikasi Anda). ⁠

5. Anda bertanggung jawab untuk memastikan bahwa Perincian Identifikasi Anda selalu tetap mutakhir. ⁠

6. Setelah Anda disetujui untuk melakukan pengembangan, kami akan memberi Anda kredensial mitra yang diperlukan. ⁠

7. Kami tidak menjamin bahwa kami akan menyetujui penggunaan dan/atau integrasi Perangkat Lunak Perekrutan Anda. Kami dapat mensyaratkan persetujuan kami atas penggunaan Perangkat Lunak Perekrutan Anda berdasarkan sejumlah faktor termasuk perubahan Perangkat Lunak Perekrutan Anda ke format atau sistem yang lebih sesuai dengan API SEEK. Kami dapat bekerja sama dengan Anda untuk mencapai hasil tersebut, meskipun kami tidak berkewajiban untuk melakukannya. ⁠

8. Apabila Anda memutuskan untuk mengakhiri penggunaan API SEEK sesuai dengan pasal 52 Ketentuan ini, kredensial Anda akan diakhiri.

9. Dalam hal kami menyetujui integrasi Anda dengan API SEEK, Anda setuju untuk bekerja sama dengan kami untuk melakukan integrasi tersebut termasuk untuk:

a. memberi kami gambaran umum demo dalam sistem tentang integrasi Anda saat ini dengan kami (apabila berlaku);

b. menyelesaikan integrasi sistem dan/atau pengujian verifikasi integrasi dari seluruh kasus pengujian yang diperlukan; dan

c. memberikan keterlihatan integrasi API SEEK Anda untuk tujuan integrasi sistem dan/atau kegiatan pengujian verifikasi integrasi.

10. Kecuali sampai batas tertentu yang secara tegas diatur dalam Ketentuan ini, SEEK Limited memiliki seluruh hak kekayaan intelektual, hak milik, dan kepentingan di dalam dan atas API SEEK, termasuk seluruh elemen dan komponen API SEEK. ⁠

11. Tunduk pada Ketentuan ini, SEEK Limited memberi Anda lisensi terbatas, non eksklusif, tidak dapat dialihkan, dan tidak dapat dipindahtangankan untuk menggunakan API SEEK untuk mengembangkan, menguji, dan/atau mendukung Perangkat Lunak Perekrutan (Lisensi) Anda selama durasi Jangka Waktu, dan untuk mengizinkan Pelanggan Bersama yang telah melibatkan Anda untuk mendapatkan manfaat dari integrasi Perangkat Lunak Perekrutan Anda dengan API SEEK. ⁠

12. Di antara para pihak, Anda memiliki seluruh hak kekayaan intelektual, hak milik, dan kepentingan di dalam dan atas Perangkat Lunak Perekrutan. ⁠

13. Selama Jangka Waktu, Anda memberikan kepada Grup SEEK hak dan lisensi bebas royalti, di seluruh dunia, non eksklusif, dan tidak dapat ditarik kembali atas hak kekayaan intelektual Anda untuk menghubungkan Pelanggan Bersama dengan Perangkat Lunak Perekrutan Anda dan untuk memverifikasi kepatuhan Anda terhadap Ketentuan ini.

14. Dengan tunduk pada Ketentuan ini, anggota Grup SEEK yang relevan memberi Anda lisensi terbatas, noneksklusif, tidak dapat dialihkan, tidak dapat dipindahkan, dan tidak dapat disublisensikan (Lisensi Merek) semata-mata hanya untuk tujuan menampilkan Branding Merek Grup SEEK di dalam Perangkat Lunak Perekrutan Anda selama Jangka Waktu. ⁠

15. Untuk setiap penggunaan Branding Merek Grup SEEK selain yang diatur dalam Lisensi Merek, Anda harus mendapatkan persetujuan tertulis sebelumnya dari kami sebelum penggunaan tersebut. ⁠

16. Anda harus menggunakan Branding Merek Grup SEEK sesuai dengan Panduan Branding Merek Grup SEEK, yang akan diberikan kepada Anda. ⁠

17. Anda memberikan Grup SEEK lisensi yang terbatas, non eksklusif, tidak dapat dialihkan, tidak dapat dipindahtangankan, dan tidak dapat disublisensikan selama Jangka Waktu untuk menampilkan logo, merek dagang, nama usaha, dan nama domain Anda untuk mengiklankan Perangkat Lunak Perekrutan atau penggunaan API SEEK Anda di situs web dan aplikasi kami. ⁠

18. Grup SEEK dapat mempublikasikan merek (nama dan logo) Anda di situs web dan aplikasi kami, dalam materi promosi termasuk siaran pers tanpa persetujuan atau pemberitahuan tambahan kepada Anda.

19. Anda tidak boleh:

a. meminta Kandidat untuk memberikan rincian mereka kepada Anda, termasukmInformasi Pribadi atau membuat akun dengan Anda, sebagai prasyarat bagi Anda untuk memberikan Data Kandidat tersebut kepada Pelanggan Bersama;

b. mensublisensikan API SEEK untuk digunakan oleh pihak ketiga;

c. melakukan tindakan apa pun yang memasukkan virus, worm, cacat, Trojan horse, malware, atau hal apa pun yang bersifat merusak pada API SEEK;

d. mengganggu atau mengacaukan API SEEK atau server atau jaringan yang menyediakan API SEEK; atau

e. merekayasa balik atau mencoba mengekstrak kode sumber dari API SEEK atau perangkat lunak terkait apa pun, kecuali apabila pembatasan ini secara tegas dilarang oleh hukum yang berlaku.

20. Komunikasi antara Anda dan Grup SEEK harus dianggap sebagai rahasia kecuali apabila kami secara tegas menyatakan sebaliknya. Anda hanya dapat menggunakan informasi rahasia tersebut untuk tujuan melaksanakan kewajiban Anda atau menggunakan hak-hak Anda berdasarkan Ketentuan ini. Anda tidak boleh mengungkapkan informasi rahasia kepada pihak ketiga mana pun tanpa persetujuan tertulis sebelumnya dari kami. Apabila Anda tidak yakin apakah informasi yang disampaikan kepada Anda bersifat rahasia, Anda harus memperlakukan informasi tersebut sebagai informasi rahasia dan mengonfirmasikannya kepada kami sebelum pengungkapan informasi tersebut.

21. Anda harus mematuhi seluruh hukum yang berlaku dan Ketentuan ini. Sejauh yang berlaku, Perangkat Lunak Perekrutan Anda juga harus mematuhi Ketentuan Penggunaan Iklan. ⁠

22. Apabila terjadi pertentangan apa pun antara konten dalam Ketentuan ini dan dokumen-dokumen di atas sehubungan dengan penggunaan API SEEK, Ketentuan ini yang akan berlaku.

23. Jaringan, sistem operasi, dan perangkat lunak server web, basis data, dan sistem komputer Anda (secara bersama-sama disebut sebagai Sistem) harus dikonfigurasikan untuk mengoperasikan Perangkat Lunak Perekrutan dengan aman. ⁠

24. Anda harus mengambil langkah-langkah yang wajar untuk melindungi Data dari penyalahgunaan, gangguan, kehilangan dan akses yang tidak sah, perubahan, penggunaan atau pengungkapan yang melanggar hukum, kehilangan atau kehancuran yang tidak disengaja, atau kerusakan dan akan mengamankan Data serta mempertahankan pengendalian keamanan yang efektif yang mematuhi standar yang diwajibkan oleh Hukum Privasi untuk memastikan penyimpanan yang aman dan penggunaan yang tepat atas Data. ⁠

25. Apabila Anda mengetahui atau mencurigai adanya kekurangan keamanan, kerentanan, gangguan, dalam, atau pelanggaran apa pun, Sistem Anda, atau akses tidak sah, pengungkapan tidak sah, atau hilangnya Data (masing-masing, suatu Insiden), Anda harus segera menghubungi kami dan mengungkapkan seluruh informasi yang relevan dengan Insiden yang sebenarnya atau yang diduga tersebut melalui formulir Hubungi Kami di Pusat Mitra di https://talent.seek.com.au/contactus. Anda harus bekerja sama dengan kami dalam menyelidiki dan segera memperbaiki setiap Insiden. ⁠

26. Dalam hal terjadi Insiden, kami berhak untuk sementara waktu, atau secara permanen mengurangi atau membatasi akses Anda ke API SEEK hingga Insiden tersebut diperbaiki. ⁠

27. Dalam hal terjadi Insiden apa pun yang melibatkan Perangkat Lunak Perekrutan dan API SEEK Anda, Anda tidak boleh membuat pernyataan publik apa pun sehubungan dengan insiden tersebut tanpa izin tertulis dan tegas dari kami. Anda harus membantu kami dalam memverifikasi kepatuhan Anda terhadap persyaratan keamanan kami dengan memberikan informasi apa pun tentang Perangkat Lunak Perekrutan dan/atau Sistem Anda kepada kami, yang juga dapat mencakup akses ke Perangkat Lunak Perekrutan Anda dan materi lain yang terkait dengan penggunaan Perangkat Lunak Perekrutan oleh Anda. ⁠

28. Apabila kami mengetahui adanya lamaran kerja palsu apa pun dalam Sistem Anda, kami akan memberi tahu Anda. Anda harus bekerja sama dengan kami untuk segera menghapus setiap lamaran palsu dari Sistem Anda. ⁠

29. Apabila Anda mengetahui adanya aktivitas penipuan atau aktivitas ilegal apa pun yang melibatkan pengguna dalam Sistem Anda, Anda harus mengambil langkah-langkah untuk menangguhkan atau mengakhiri kemampuan pengguna tersebut untuk mengakses setiap situs web dan aplikasi kami melalui Perangkat Lunak Perekrutan Anda. ⁠

30. Pada saat pengakhiran atau kedaluwarsa Ketentuan ini karena alasan apa pun, atau atas permintaan tertulis dari kami sewaktu-waktu, hentikan dan pastikan bahwa Anda dan personel Anda berhenti menggunakan atau memproses Data dan hancurkan dan/atau kembalikan dan/atau dapatkan pengembalian setiap dan seluruh Data yang mereka miliki atau kendalikan kepada kami.

31. Selain jaminan yang diuraikan dalam Syarat dan Ketentuan Pengiklan kami, Anda menjamin bahwa:

a. Sistem Anda yang memproses atau menyimpan data non publik dan Data kami:

  • akan mengenkripsi data yang dikirimkan melalui jaringan publik;

  • akan mengenkripsi data saat tidak digunakan;

  • telah memberlakukan pengendalian pemantauan keamanan untuk mendeteksi indikator insiden keamanan;

  • memiliki proses yang terdokumentasi untuk menanggapi Insiden;

  • telah mendokumentasikan prosedur manajemen operasional untuk memastikan bahwa pengendalian keamanan yang diperlukan tersedia (antivirus, pencegahan kehilangan data, dll.) dan tambalan diterapkan secara tepat waktu;

  • akan mendokumentasikan proses penyediaan dan penghentian penyediaan untuk pengguna usaha internal;

  • akan memberlakukan pengendalian seperti sistem masuk tunggal (single sign-on) dan otentikasi beberapa faktor untuk pengguna usaha internal;

  • akan membuat dan menyimpan catatan audit; dan

  • dilindungi oleh Rencana Kesinambungan Usaha (Business Continuity Plan) yang terdokumentasi;

b. Anda akan mempertahankan pengendalian keamanan untuk mengamankan Perangkat Lunak Perekrutan Anda sewajarnya dan untuk melindungi Data dari penyalahgunaan, gangguan, kehilangan, dan akses, perubahan, atau pengungkapan yang tidak sah, termasuk, namun tidak terbatas pada:

  • penggunaan perangkat lunak anti-malware pada Sistem yang menyediakan atau mendukung Perangkat Lunak Perekrutan Anda;

  • penggunaan firewall dan pengendalian keamanan terkait untuk membatasi akses tidak sah ke Perangkat Lunak Perekrutan Anda dan Data dari Internet dan jaringan lain yang tidak terpercaya yang terhubung ke Sistem;

  • pemeliharaan rutin dan pembaruan pengendalian keamanan untuk Sistem Anda;

  • pengawasan rutin atas Sistem Anda untuk setiap kejadian apa pun yang dapat membahayakan keamanan Sistem Anda, Perangkat Lunak Perekrutan atau Data Anda; dan

  • pencadangan Sistem Anda secara berkala;

c. Anda, dan Perangkat Lunak Perekrutan Anda mematuhi, dalam seluruh aspek material, persyaratan Spam Act 2003 (Cth) Australia dan seluruh peraturan pemasaran langsung lain yang relevan atau serupa yang mungkin berlaku untuk Anda;

d. Perangkat Lunak Perekrutan Anda tidak melanggar hak kekayaan intelektual pihak ketiga mana pun;

e. Anda tidak akan bertindak untuk, atau atas nama, Pengiklan tanpa persetujuan tertulis dari mereka;

f. Anda tidak memiliki hak kepemilikan, hak milik, atau kepentingan atas Data, dan Anda tidak akan menggunakan Data untuk tujuan apa pun selain pengalihan Data tersebut kepada Pengiklan yang telah menghubungi Anda;

g. Anda tidak akan menyalin atau menyimpan Data apa pun untuk tujuan apa pun selain pengalihan Data tersebut kepada Pengiklan yang telah melibatkan Anda;

h. ketika mengirimkan Data ke Pelanggan Bersama, Anda tidak akan mengubah, memodifikasi, atau memperbaiki Data dengan cara apa pun yang material (kewajiban ini tidak membatasi Anda untuk menyortir Data sesuai dengan instruksi Pelanggan Bersama);

i. Anda tidak akan mengembangkan Perangkat Lunak Perekrutan Anda, atau menggunakan API SEEK atau Data dengan cara yang dapat merusak reputasi profesional atau hubungan para Pengiklan dan Kandidat; dan

j. Anda tidak akan menggunakan, membagikan, atau mengalihkan API SEEK atau Data untuk tujuan ilegal apa pun, atau dengan cara apa pun yang akan melanggar Ketentuan ini, atau membuat Grup SEEK atau Pengiklannya dan Kandidat terkena tanggung jawab hukum. ⁠

32. Anda tidak dapat mengalihkan atau memindahkan hak dan kewajiban apa pun sesuai dengan Ketentuan ini kepada pribadi atau entitas lain mana pun tanpa persetujuan tertulis sebelumnya dari kami (yang tidak akan ditahan secara tidak wajar). Apabila Anda adalah suatu perusahaan, setiap perubahan dalam kendali efektif Anda akan dianggap sebagai suatu pengalihan yang memerlukan persetujuan kami berdasarkan ketentuan pasal ini. ⁠

33. Anda setuju untuk membantu kami dalam memverifikasi kepatuhan Anda terhadap kewajiban berdasarkan Ketentuan ini dengan memberikan setiap informasi yang diminta kepada kami yang sewajarnya diperlukan untuk memastikan kepatuhan Anda.

34. Anda harus, sehubungan dengan Informasi Pribadi apa pun yang Anda terima atau pelajari melalui penggunaan API SEEK:

a. tidak menggunakan, mengungkapkan dan menyimpan Informasi Pribadi untuk tujuan apa pun selain untuk tujuan melaksanakan layanan yang telah dilibatkan oleh Pelanggan Bersama kepada Anda;

b. untuk Informasi Pribadi yang Anda terima atau pelajari secara langsung dari kami, Anda harus menggunakan dan mengungkapkan Informasi Pribadi tersebut hanya:

  • sejauh yang diperlukan untuk kinerja dan integrasi API SEEK yang sesuai; atau

  • dengan persetujuan tertulis sebelumnya dari kami;

c. tanpa membatasi dampak dari pasal 34a) dan b), tidak menggunakan, mengungkapkan, menyalin atau mengubah Informasi Pribadi untuk tujuan Anda sendiri, termasuk namun tidak terbatas pada pembangunan basis data, pemasaran, periklanan atau tujuan promosi;

d. mematuhi Hukum Privasi dari negara individu yang relevan seolah-olah Anda merupakan suatu entitas yang diatur oleh Hukum Privasi tersebut;

e. tidak melakukan apa pun atau tidak bertindak apa pun yang secara wajar dapat diduga akan menyebabkan anggota Grup SEEK melanggar kewajibannya berdasarkan Hukum Privasi; dan

f. mematuhi seluruh arahan kami yang wajar terkait dengan perlindungan informasi Pribadi dan kepatuhan terhadap Hukum Privasi, dan bekerja sama sepenuhnya dengan kami dalam penyelesaian keluhan apa pun yang menduga adanya pelanggaran Hukum Privasi apa pun. ⁠

35. Anda memiliki, dan memelihara, kebijakan privasi sehubungan dengan Data yang Anda kumpulkan yang sesuai, dalam seluruh hal material, dengan persyaratan seluruh Hukum Privasi yang berlaku. ⁠

36. Anda memiliki, dan memelihara ketentuan pengguna dan kebijakan privasi Anda sendiri, yang harus dapat diakses dengan mudah oleh para pengguna Perangkat Lunak Perekrutan Anda.

37. Setiap perubahan pada API SEEK akan diumumkan di bagian catatan Rilis pada Situs Pengembang SEEK yang berlaku. Kami akan memberikan pemberitahuan kepada Anda dalam waktu 30 hari tentang perubahan apa pun yang, apabila tidak dilaksanakan, akan merusak integrasi Anda dengan API SEEK.

38. Permasalahan apa pun yang berdampak pada penggunaan Pengiklan atas situs web dan aplikasi kami melalui API SEEK harus diberitahukan kepada kami melalui formulir Hubungi Kami di Pusat Mitra di https://talent.seek.com.au/contactus dalam waktu 1 jam setelah masalah terdeteksi. Permintaan dukungan harus menjelaskan dengan jelas:

a. penilaian dampak terhadap Pengiklan;

b. penyebab masalah (apabila diketahui);

c. durasi masalah;

d. kerangka waktu yang diharapkan untuk menyelesaikan masalah (apabila diketahui); dan

e. data pencatatan (logging) pendukung apa pun yang dapat membantu untuk tujuan diagnosis.

39. Apabila Anda tidak dapat menunjukkan kepatuhan penuh terhadap Ketentuan ini, kami dapat membatasi atau mengakhiri akses Anda ke API SEEK. ⁠

40. Kami dapat mengendalikan penggunaan API SEEK oleh Anda kapan saja. ⁠

41. Kami dapat memberi Anda dukungan atau perubahan untuk API SEEK, atas kebijakan kami sendiri. ⁠

42. Kami dapat berhenti memberikan dukungan atau perubahan kepada Anda kapan pun tanpa pemberitahuan atau tanggung jawab kepada Anda. ⁠

43. Kami dapat merilis versi berikutnya atau fitur baru dari API SEEK dan mengharuskan Anda untuk menggunakan versi berikutnya atau fitur baru tersebut. Penggunaan API SEEK secara terus-menerus setelah rilis versi atau fitur berikutnya akan dianggap sebagai penerimaan Anda atas perubahan. ⁠

44. Untuk masing-masing fungsi yang tercantum dalam Bagian A hingga I di bawah ini, kami dapat merilis versi berikutnya dari setiap fungsi. Apabila memungkinkan secara wajar, kami akan mengumumkan perubahan versi setidaknya 30 hari sebelum perilisan agar Anda dapat mempersiapkan diri untuk menghadapi setiap dampaknya. Anda diharuskan untuk beralih ke versi yang didukung sebelum versi saat ini mencapai akhir tanggal dukungan agar integrasi tetap berfungsi. Penggunaan Anda secara terus menerus atas setiap fungsi setelah perilisan terbaru, akan dianggap sebagai penerimaan Anda atas perubahan tersebut.

45. Anda mengganti kerugian dan akan terus mengganti kerugian, Grup SEEK, para pejabat, karyawan, dan agennya terhadap seluruh klaim, tindakan, gugatan, tanggung jawab, biaya, ganti rugi, dan pengeluaran aktual atau bersyarat yang ditimbulkan oleh kami sehubungan dengan:

a. pelanggaran apa pun terhadap Ketentuan ini oleh Anda;

b. tindakan kelalaian atau pengabaian apa pun oleh Anda; atau

c. pelanggaran aktual atau dugaan pelanggaran oleh Anda terhadap hukum, undang-undang, peraturan, peraturan daerah, ordonansi, atau kode etik apa pun yang terjadi sebagai akibat dari penggunaan API SEEK oleh Anda.

46. Setiap program atau konten yang disediakan untuk Anda oleh Grup SEEK di Situs Pengembang (termasuk, tanpa batasan, Data dan API SEEK) disediakan untuk Anda atas dasar "apa adanya" dan kami tidak membuat pernyataan tentang keakuratan, kelengkapan, keberterimaan, atau kesesuaian konten tersebut. ⁠

47. Meskipun kami akan melakukan upaya sewajarnya untuk memastikan bahwa API SEEK dapat diakses oleh Perangkat Lunak Perekrutan Anda setiap saat (tunduk pada pemeliharaan standar), kami tidak membuat pernyataan bahwa API SEEK akan tersedia secara terus-menerus. ⁠

48. Sejauh yang diizinkan oleh hukum, Grup SEEK menafikan seluruh tanggung jawab atas kehilangan, kerusakan, biaya, klaim, atau pengeluaran (termasuk biaya hukum) baik langsung maupun tidak langsung (seperti kehilangan keuntungan, kehilangan peluang, dan kehilangan data) yang ditimbulkan oleh Anda atau para Pengiklan karena penggunaan Anda atas API SEEK atau Data.

49. "Jangka Waktu" dari Ketentuan ini dimulai sejak tanggal Anda menyetujui Ketentuan ini dan akan terus berlanjut hingga diakhiri sesuai dengan pasal 50 atau 52, yang ditetapkan di bawah ini. ⁠

50. Kami berhak, atas kebijaksanaan mutlak kami namun bertindak sewajarnya, untuk menghentikan Lisensi Anda dengan alasan apa pun. ⁠

51. Pengakhiran perjanjian kami dengan Anda sebagai akibat dari pelanggaran Anda terhadap salah satu atau beberapa Ketentuan ini, tidak akan mengakhiri ketentuan- ketentuan dalam Ketentuan ini yang dapat berlaku terlepas dari pengakhiran. ⁠

52. Anda dapat mengakhiri Ketentuan ini dengan menghentikan penggunaan API SEEK dengan pemberitahuan tertulis 60 hari sebelumnya kepada kami.

53. Setiap komunikasi tertulis antara Anda dan kami akan dilakukan melalui alamat surel yang diberikan sebagai bagian dari Perincian Identifikasi Anda. ⁠

54. Ketentuan ini (termasuk ketentuan lain yang dirujuk di dalamnya, sejauh yang relevan) merupakan keseluruhan perjanjian antara para pihak dan menggantikan seluruh pernyataan atau perjanjian lain, baik tertulis maupun lisan, di antara kami yang berkaitan dengan masalah ini. ⁠

55. Kami dapat mengalihkan atau menovasi hak dan kewajiban berdasarkan Ketentuan ini tanpa persetujuan Anda. ⁠

56. Setiap pasal dalam Ketentuan ini yang secara keseluruhan atau sebagian batal atau tidak dapat diberlakukan akan dihentikan apabila ketentuan tersebut batal atau tidak dapat diberlakukan. Keabsahan atau keberlakuan bagian lain dari Ketentuan ini tidak terpengaruh. ⁠

57. Ketentuan ini tidak menciptakan hubungan kemitraan, usaha patungan atau keagenan di antara Anda dan kami dan Anda tidak akan membuat pernyataan apa pun yang menyarankan hubungan semacam itu. Anda tidak dapat menyatakan bahwa anggota Grup SEEK mana pun mensponsori atau mendukung usaha atau produk Anda tanpa persetujuan tertulis dari kami. ⁠

58. Apabila Anda adalah penyedia pihak ketiga yang mengakses API SEEK untuk melayani Pelanggan Bersama, entitas Grup SEEK yang mengadakan kontrak dengan Anda dan hukum yang mengatur Ketentuan ini bervariasi sesuai dengan alamat usaha Anda yang terdaftar:

a. Apabila alamat terdaftar Anda berada di Australia atau negara lain mana pun yang tidak terdaftar dalam bagian lain dari pasal ini:

  • hubungan kontraktual Anda adalah dengan SEEK Limited; dan

  • Ketentuan ini diatur berdasarkan hukum Victoria, Australia. Masing-masing pihak secara tidak dapat ditarik kembali dan tanpa syarat tunduk pada yurisdiksi eksklusif pengadilan Victoria, Australia.

b. Apabila alamat Anda berada di Selandia Baru:

  • hubungan kontraktual Anda adalah dengan SEEK (NZ) Limited; dan

  • Ketentuan ini diatur berdasarkan hukum Selandia Baru. Masing-masing pihak secara tidak dapat ditarik kembali dan tanpa syarat tunduk pada yurisdiksi eksklusif pengadilan Selandia Baru.

c. Apabila alamat Anda berada di Filipina:

  • hubungan kontraktual Anda adalah dengan Jobstreet.com Philippines, Inc.; dan

  • perjanjian ini diatur berdasarkan hukum Filipina. Masing-masing pihak secara tidak dapat ditarik kembali dan tanpa syarat tunduk pada yurisdiksi eksklusif pengadilan Filipina. ⁠

59. Apabila Anda adalah Pengiklan yang mengakses API SEEK secara langsung (yaitu Anda tidak menggunakan penyedia pihak ketiga), Ketentuan ini dimasukkan ke dalam Ketentuan Penggunaan Iklan yang juga berlaku untuk Anda. Hal ini berarti bahwa ketentuan dalam Ketentuan Penggunaan Periklanan (termasuk yang sehubungan dengan para pihak yang mengadakan kontrak dan hukum yang mengatur) juga berlaku untuk Ketentuan ini. Apabila terjadi pertentangan, Ketentuan ini yang berlaku. ⁠

60. Setiap anggota Grup SEEK dapat membantu menyediakan produk dan layanan yang relevan untuk Anda.

Bagian di bawah ini mungkin berlaku untuk Anda, tergantung pada jenis fungsi yang Anda pilih melalui API SEEK. Bagian-bagian ini merupakan bagian dari Ketentuan:

61. Bagian A berlaku apabila Anda telah memilih fungsi Penyambung Pencarian Kandidat Pilihan melalui API SEEK. ⁠

62. Dalam Bagian A ini:

a. Cacat berarti kegagalan integrasi Penghubung Pencarian Bakat untuk beroperasi sesuai dengan persyaratan kami sebagaimana ditetapkan dalam bagian Sumber Proaktif dari Situs Pengembang SEEK.

b. Buku Cerita adalah workshop frontend untuk membangun komponen antarmuka pengguna.

c. Widget adalah fitur atau elemen dari pengalaman Penghubung Pencarian Bakat yang kami minta untuk Anda tampilkan di Perangkat Lunak Perekrutan Anda sehubungan dengan penyediaan Penghubung Pencarian Bakat untuk Pelanggan Bersama. ⁠

Fungsional

63. Dalam waktu 72 jam setelah kami memberi tahu Anda bahwa Pelanggan Bersama telah membeli akses ke Penghubung Pencarian Bakat, Anda harus mengaktifkan Penghubung Pencarian Bakat untuk Pelanggan Bersama tersebut. ⁠

64. Setiap saat, Anda harus memastikan bahwa fungsi Penghubung Pencarian Bakat diaktifkan untuk Pelanggan Bersama:

a. seluruh Widget yang berlaku disematkan di lokasi yang terlihat dan logis dalam alur kerja perekrutan Pelanggan Bersama di dalam antarmuka pengguna Anda, termasuk, namun tidak terbatas pada:

  • Profil Kandidat;

  • pembuatan permintaan pekerjaan dan manajemen pekerjaan; dan

  • navigasi global ke titik masuk Penghubung Pencarian Bakat;

b. kemampuan untuk membagikan pekerjaan aktif/terbuka Pelanggan Bersama di dalam Perangkat Lunak Perekrutan Anda (terlepas dari apakah pekerjaan tersebut diiklankan dengan kami) melalui API SEEK;

c. kemampuan untuk membagikan Profil Kandidat Pelanggan Bersama dan interaksi sebelumnya dengan Kandidat tersebut melalui API SEEK;

d. data pekerjaan, Kandidat dan interaksi yang dibagikan tersebut tersedia bagi kami dalam waktu 60 detik setelah perubahan terjadi di Perangkat Lunak Perekrutan Anda;

e. pengimporan Profil Kandidat atau resume yang dibeli dari Penghubung Pencarian Bakat ke dalam Perangkat Lunak Perekrutan Anda dan, di mana data posisi disertakan sebagai bagian dari muatan pembelian Profil, pekerjaan yang sesuai; dan

f. bahwa Profil yang dibeli harus dapat dilihat oleh Pelanggan Bersama di Perangkat Lunak Perekrutan Anda dalam waktu 60 detik setelah menerima pemberitahuan peristiwa pembelian dari kami. ⁠

Pesan/Branding

65. Anda harus memastikan bahwa seluruh Widget ditempatkan di lokasi yang mudah ditemukan dalam alur kerja perekrutan Pelanggan Bersama sehubungan dengan konteks fungsi masing-masing Widget. Kami akan memberikan panduan umum untuk lokasi yang sesuai untuk setiap Widget di bagian Sumber Proaktif di Situs Pengembang SEEK. ⁠

66. Anda harus memastikan bahwa ukuran minimum setiap Widget sebagaimana ditentukan dalam Buku Cerita dihormati dan tidak dikaburkan atau dihalangi oleh elemen lain dalam antarmuka pengguna Anda. ⁠

67. Anda harus segera memberi tahu kami apabila Anda membuat perubahan signifikan apa pun pada antarmuka pengguna yang dapat memengaruhi fungsi Penghubung Pencarian Bakat dan penempatan Widget apa pun. ⁠

68. Kami dapat sewaktu-waktu memperbarui atau mengubah konten Widget Penghubung Pencarian Bakat atas kebijakannya sendiri. ⁠

69. Setelah berhasil mengintegrasikan Penghubung Pencarian Bakat dengan Perangkat Lunak Perekrutan Anda, kami akan meninjau implementasi Anda untuk memastikan bahwa hal tersebut telah merepresentasikan merek dan proposisi nilai kami dengan tepat. Kami dapat meninjau implementasi dari waktu ke waktu dan meminta Anda untuk memperbaiki Cacat apa pun yang ditemukan dalam waktu 30 hari setelah diberitahukan. Kami dapat memutuskan untuk mengakhiri integrasi Anda dengan Penghubung Pencarian Bakat apabila ditentukan, atas kebijakan kami sendiri, bahwa implementasi yang Anda lakukan tidak merepresentasikan merek dan proposisi nilai kami dengan tepat. ⁠

Offboarding

70. Dalam waktu 15 hari setelah kami memberi tahu Anda bahwa Pelanggan Bersama tidak lagi memiliki akses ke Penyambung Pencarian Kandidat Pilihan, Anda harus bekerja sama dengan kami untuk menghentikan akses Pelanggan Bersama, termasuk untuk:

a. menonaktifkan integrasi Penyambung Pencarian Kandidat Pilihan;

b. menghapus setiap Gawit yang tersedia dari Perangkat Lunak Perekrutan Anda; dan

c. berhenti mengirimkan data Pelanggan Bersama yang berlaku kepada kami.

Fungsional

71. Bagian B berlaku apabila Anda telah memilih untuk menggunakan fungsi pos pekerjaan melalui API SEEK dan kami berhak meminta Anda untuk mengubah atau memperbaiki fungsi pos pekerjaan kapan pun. ⁠

72. Anda harus memastikan bahwa fungsi pos pekerjaan berikut ini diaktifkan untuk Pengiklan melalui API SEEK setiap saat:

a. kemampuan Pengiklan untuk membuat, memperbarui dan mengakhiri iklan;

b. kemampuan Pengiklan untuk menggunakan beberapa akun Pengiklan dengan kami;

c. mengaktifkan dan menampilkan seluruh produk iklan Grup SEEK melalui Panel Pemilihan Iklan atau Pemilihan Iklan dengan fitur GraphQL;

d. kemampuan bagi Pengiklan untuk menentukan lokasi posisi yang didukung oleh hierarki SEEK APAC saat memposting iklan lowongan kerja;

e. kemampuan bagi Pengiklan untuk menentukan kategori pekerjaan dari posisi yang didukung oleh hierarki SEEK APAC saat memasang iklan lowongan kerja;

f. kemampuan bagi Pengiklan untuk memilih merek yang disetujui Grup SEEK saat memasang iklan lowongan kerja;

g. kemampuan Pengiklan untuk menentukan frekuensi gaji yang tepat dan memilih mata uang yang tepat dari daftar mata uang yang didukung saat menentukan informasi gaji;

h. mendistribusikan tautan langsung dari iklan lowongan yang diposting kepada Pengiklan;

i. menampilkan pesan yang sesuai kepada Pengiklan apabila terjadi kesalahan saat memposting pekerjaan; dan

j. kemampuan Pengiklan untuk memposting iklan di situs web dan aplikasi kami selama 30 hari.

Fungsional

73. Bagian C berlaku apabila Anda telah memilih untuk menggunakan fungsi Panel melalui API SEEK. ⁠

74. Panel berarti Panel Pemilihan Iklan yang merupakan widget yang dapat disematkan yang dapat Anda tempatkan dalam alur pengeposan untuk mengambil produk iklan yang tersedia selama pembuatan dan pengubahan iklan. ⁠

75. Anda mengakui dan menyetujui bahwa:

a. apabila Anda memilih untuk menggunakan Panel, Panel tersebut harus tersedia untuk seluruh Pengiklan. Penghapusan Panel untuk Pengiklan mana pun harus didiskusikan dan disetujui oleh kami sebelumnya;

b. seluruh produk Grup SEEK yang tersedia melalui Panel harus dapat dilihat dan diakses oleh seluruh Pengiklan;

c. Panel harus dimuat pada halaman dalam waktu 1 detik; dan

d. informasi harga yang ditampilkan melalui Panel tidak boleh digunakan untuk tujuan lain selain untuk menampilkan:

  • harga produk kami kepada para Pengiklan yang memasang iklan lowongan pekerjaan dalam alur;

  • analisis pengeluaran untuk lowongan pekerjaan, dan

  • pelaporan dan informasi manajemen lainnya yang relevan. ⁠

Pesan/Branding

76. Anda tidak boleh mengubah atau memodifikasi elemen desain apa pun yang berkaitan dengan Panel, kecuali kami telah memberikan persetujuan kepada Anda untuk melakukannya. ⁠

77. Apabila Anda yakin bahwa suatu elemen dari desain kurang optimal bagi pengguna Anda, Anda dapat meminta perubahan desain dengan menghubungi kami, yang akan kami pertimbangkan atas kebijakan kami sendiri.

Fungsional

78. Bagian D berlaku apabila Anda telah memilih untuk menggunakan Pemilihan Iklan dengan fungsi GraphQL melalui API SEEK. ⁠

79. Pemilihan Iklan dengan GraphQL berarti metode yang digunakan untuk secara terprogram mengambil produk iklan yang tersedia oleh backend Anda selama pembuatan dan pengubahan iklan. ⁠

80. Anda mengakui dan menyetujui bahwa:

a. apabila Anda memilih untuk menggunakan fungsi Pemilihan Iklan dengan GraphQL, fungsi tersebut harus tersedia untuk seluruh Pengiklannya. Penghapusan Pemilihan Iklan dengan GraphQL untuk Pengiklan mana pun harus didiskusikan dan disetujui oleh kami sebelumnya;

b. seluruh produk Grup SEEK yang tersedia melalui Pemilihan Iklan dengan GraphQL harus tersedia dan dapat diakses oleh seluruh Pengiklan; dan

c. informasi harga yang muncul melalui Pemilihan Iklan dengan GraphQL tidak boleh digunakan untuk tujuan lain selain untuk menampilkan:

  • harga produk kami kepada para Pengiklan yang memasang iklan lowongan pekerjaan dalam alur;

  • analisis pengeluaran untuk lowongan pekerjaan, dan

  • pelaporan dan informasi manajemen lainnya yang relevan. ⁠

Pesan/Branding

81. Setelah berhasil mengintegrasikan Pemilihan Iklan dengan GraphQL ke dalam sistem mitra, kami akan meninjau pelaksanaannya untuk memastikan bahwa desain tersebut telah merepresentasikan merek dan proposisi nilai kami dengan tepat. Kami dapat memutuskan untuk mengakhiri integrasi Anda dengan API SEEK apabila kami memutuskan, atas kebijakan kami sendiri, bahwa desain yang Anda terapkan tidak merepresentasikan merek dan proposisi nilai kami dengan tepat.

Fungsional

82. Bagian E berlaku apabila Anda telah memilih untuk menggunakan fungsi Panel Kuesioner melalui API SEEK. ⁠ ⁠83. Panel Kuesioner berarti panel kuesioner kami yang dapat Anda sematkan ke dalam alur pos Anda untuk memilih dan membuat pertanyaan yang akan ditugaskan ke iklan lowongan kerja selama pembuatan iklan. ⁠

84. Anda mengakui dan menyetujui bahwa:

a. Apabila Anda memilih untuk menggunakan Panel Kuesioner, panel ini harus tersedia untuk seluruh Pengiklan. Penghapusan panel ini untuk Pengiklan mana pun harus didiskusikan dan disetujui oleh kami sebelumnya;

b. apabila Anda memilih untuk menyematkan Panel Kuesioner, Anda setuju untuk menggunakan pertanyaan-pertanyaan ini hanya untuk tujuan yang dimaksudkan;

c. di dalam Panel Kuesioner, seluruh pertanyaan kami yang muncul sebagai hasil dari permintaan untuk mengambil pertanyaan dari kami harus dapat dilihat dan dipilih oleh Pengiklan yang memasang iklan lowongan pekerjaan; dan

d. setiap pertanyaan yang dibuat sebagai bagian dari pembuatan iklan yang tidak dipilih dari pustaka pertanyaan kami harus mematuhi Hukum Privasi yang berlaku dan Ketentuan ini. ⁠

Pesan/Branding

85. Anda tidak boleh mengubah atau memodifikasi elemen desain apa pun yang terkait dengan Panel Kuesioner, kecuali apabila kami telah memberikan persetujuan kepada Anda untuk melakukannya. ⁠

86. Apabila Anda merasa bahwa suatu elemen dari desain kurang optimal bagi pengguna Anda, Anda dapat meminta perubahan desain dengan menghubungi kami, yang akan kami pertimbangkan atas kebijakan kami sendiri.

Fungsional

87. Bagian F berlaku apabila Anda telah memilih untuk menggunakan fungsi Panel Kuesioner Khusus melalui API SEEK. ⁠

88. Panel Kuesioner Khusus berarti implementasi panel yang digunakan untuk membuat kuesioner secara terprogram oleh backend Anda melalui GraphQL selama pembuatan iklan. ⁠

89. Anda mengakui dan menyetujui bahwa:

a. apabila Anda memilih untuk menggunakan Panel Kuesioner Khusus, panel ini harus tersedia untuk seluruh Pengiklan. Penghapusan panel ini untuk Pengiklan mana pun harus didiskusikan dan disetujui oleh kami sebelumnya;

b. apabila Anda memilih untuk menyematkan Panel Kuesioner Khusus, Anda setuju untuk menggunakan pertanyaan-pertanyaan ini hanya untuk tujuan yang dimaksudkan; dan

c. di dalam Panel Kuesioner Khusus, seluruh pertanyaan kami yang muncul sebagai hasil dari permintaan untuk mengambil pertanyaan dari kami harus dapat dilihat dan dipilih oleh pemberi kerja yang memasang iklan lowongan kerja. ⁠

Pesan/Branding

90. Setelah berhasil mengintegrasikan Panel Kuesioner Khusus ke dalam sistem Anda, kami akan meninjau pelaksanaannya untuk memastikan bahwa desain tersebut telah merepresentasikan merek dan proposisi nilai kami dengan tepat. Kami dapat memutuskan untuk mengakhiri integrasi Anda dengan API SEEK apabila menurut pertimbangan kami, desain yang Anda terapkan tidak merepresentasikan merek dan proposisi nilai kami dengan tepat.

91. Bagian G berlaku apabila Anda telah memilih untuk menggunakan fungsi Pertanyaan ATS melalui API SEEK. ⁠

92. Pertanyaan ATS berarti pembuatan kuesioner menggunakan pertanyaan dari Perangkat Lunak Perekrutan Anda dalam struktur yang diharapkan oleh API SEEK, yang mengembalikan ID yang dapat ditentukan saat mengunggah iklan lowongan kerja. ⁠

93. Anda mengakui dan menyetujui bahwa setiap pertanyaan yang dibuat sebagai bagian dari pembuatan iklan yang tidak dipilih dari pustaka pertanyaan kami harus mematuhi Hukum Privasi yang berlaku dan Ketentuan ini. ⁠

Pesan/Branding

94. Setelah berhasil mengintegrasikan Pertanyaan ATS ke dalam sistem mitra, kami akan meninjau pelaksanaannya untuk memastikan bahwa desain tersebut telah merepresentasikan merek dan proposisi nilai kami dengan tepat. Kami dapat memutuskan untuk mengakhiri integrasi Anda dengan API SEEK apabila menurut pertimbangan kami, desain yang Anda terapkan tidak merepresentasikan merek dan proposisi nilai kami dengan tepat.

95. Bagian H berlaku apabila Anda telah memilih untuk menggunakan fungsi Solusi Lamaran Yang Dioptimalkan melalui API SEEK. ⁠

96. Solusi Lamaran Yang Dioptimalkan berarti metode yang digunakan untuk membagikan lamaran Kandidat kepada Mitra dan para Pengiklan. ⁠

97. Anda harus memastikan bahwa fungsi Solusi Lamaran Yang Dioptimalkan berikut ini diaktifkan untuk para Pengiklan melalui API SEEK setiap saat: mengambil dan membagikan lamaran Kandidat kepada Pengiklan termasuk seluruh dokumen terkait. Dokumen terkait dapat mencakup resume, surat lamaran, profil, dan kuesioner.

98. Bagian I berlaku apabila Anda telah memilih untuk menggunakan fungsi Melamar dengan SEEK Solution melalui API SEEK. ⁠

99. Solusi Melamar dengan SEEK berarti metode yang digunakan untuk membagikan lamaran Kandidat kepada Anda dan para Pengiklan, menggunakan informasi dari Profil Kandidat untuk pra-pengisian lamaran. ⁠

100. Anda harus memastikan bahwa fungsi Melamar dengan SEEK berikut ini diaktifkan untuk para Pengiklan melalui API SEEK setiap saat: pra-pengisian lamaran di formulir lamaran Pengiklan dengan informasi dari Profil Kandidat.